Biasalah.news – Peraturan ganjil genap diberlakukan lagi di 25 ruas akses jalan di Jakarta pada Senin (9/1), termasuk beberapa akses masuk tol. Aturan plat nomor ganjil genap ini berlaku Senin hingga Jumat pukul 06.00 hingga 10.00 dan pukul 16.00 hingga 21.00 WIB.
Pelanggaran aturan genap dan ganjil akan dikenakan sanksi berupa denda. Hal itu diatur dalam Undang-Undang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan (UU) No. 22 Tahun 2009 dan pelanggar terancam hukuman penjara dua bulan atau denda hingga Rp 500.000.
Baca Juga:Wow, Jalan Tol Atas Air Terpanjang Kelima Dunia ada di Indonesia!
Berikut ruas-ruas jalan yang akan diterapkan pembatas tol DKI Jakarta secara seragam, yaitu:
- Jalan Anggrek Neli Murni sampai masuk tol Jakarta-Tangerang
- Jalan Tol Slipi/Palmerah/Tanah Abang hingga Jalan Brigjen Katamso
- Jalan Brigjen Katamso sampai akses masuk Tol Slipi 2
- Keluar dari Tol Tomang/Grogol menuju Jalan Kemanggisan Utama
- Persimpangan Jalan Palmerah Utara-Jalan KS Tubun sampai Tol Slipi 1
- Dari Jalan Pejompongan Raya ke Tol Pejompongan
- Masuk ke Jalan Tentara Pelajar dari Jalan Tol Slipi/Palmerah/Tanah Abang
- Masuk ke Jalan Gerbang Pemuda dari Tol Benhil/Senayan/Kebayoran
- Dari Tol Kuningan/Mampang/Menteng ke simpangan Kuningan
- Jalan Taman Patra sampai akses masuk Tol Kuningan 2
- Dari Jalan Tol Tebet/Manggarai/Pasar Minggu ke Persimpangan Pancoran
- Persimpangan Pancoran sampai gerbang Tol Tebet
- Jalan Tebet Barat Dalam Raya sampai Gerbang Tol Tebet 2
- Dari Tol Tebet/Manggarai/Pasar Minggu ke Jalan Pancoran Timur II
- Keluar Tol Cawang/Halim/Kampung Melayu ke Persimpangan Jalan Otto Iskandardinata-Jalan Dewi Sartika
- Persimpangan Jalan Dewi Sartika-Otto Iskandardinata ke Tol Cawang
- Dari Tol Halim/Kalimalang ke Jalan Inpeksi Saluran Kalimalang
- Jalan Cipinang Cempedak IV sampai ke Gerbang Tol Kebon Nanas
- Dari Jalan Bekasi Timur Raya ke Gerbang Tol Pedati
- Dari Tol Pisangan/Jatinegara hingga Jalan Bekasi Barat
- Keluar tol Jatinegara/Klender/Buaran menuju Jalan Bekasi Timur Raya
- Jalan Bekasi Barat ke Gerbang Tol Jatinegara
- Persimpangan Jalan Rawamangun Muka Raya-Jalan Utan Kayu Raya sampai Gerbang Tol Rawamangun
- Dari Tol Rawamangun/Salemba/Pulogadung ke Persimpangan Jalan Utan Kayu Raya-Jalan Rawamangun Muka Raya
- Keluar Tol Rawamangun/Salemba/Pulogadung ke Persimpangan Jalan H Ten Raya-Jalan Rawasari Selatan
- Simpang Jalan Rawasari Selatan-Jalan H Ten Raya sampai Gerbang Tol Pulomas
- Dari Tol Cempaka Putih/Senen/Pulogadung ke Persimpangan Jalan Letjend Suprapto-Perintis Kemerdekaan
- Persimpangan jalan Pulomas di tol Cempaka Putih.
Sumber: Kompas.com
This post was created with our nice and easy submission form. Create your post!